Mei 19, 2017

H.Sarimuda Silaturahmi Bersama Warga RT 37 Tangga Takat

H.Sarimuda Silaturahmi Bersama Warga RT 37 Tangga Takat
PalembangKu. Jum'at,Mei 19.2017.
Melaksanakan jum'atan terakhir dibulan syakban 1438H, rombongan dan Ketua Umum Palembang Darussalam H.Sarimuda di Masjid Muawanatul Muttaqien (19/5) yang terletak Kelurahan Tangga Takat Kecamatan Seberang Ulu II Palembang. Kegiatan dilanjutkan dengan silaturahmi dengan warga Rt 37 dan sekitarnya bertempat disalah satu rumah warga ibu yanti juga sekaligus mengundang untuk makan siang bersama dirumahnya.
Turut hadir juga dalam silaturahmi tersebut pengurus masjid muawanatul muttaqien, pengurus fakem kelurahan palembang darussalam, tokoh dan sesepuh masyarakat. bapak H.Alimuddin Husni mewakili tuan rumah dan warga," mendo'akan Ketua Umum Palembang Darussalam bapak Ir.H.Sarimuda,MT untuk dapat maju dan memenangkan kembali pemilukada walikota palembang 2018-2023. Kekecewaan dan sakit hati dengan tidak dilantiknya pasangan H.Sarimuda pemenang suara terbanyak di kpu yang dikalahkan oleh MK karena suap".


Ketum Fakem Palembang Darussalam dalam sambutannya menyampaikan terima kasihnya atas silaturahmi ini,maupun dukungan yang telah diberikan serta do'nya untuk maju kembali dalam pemilukada 2018 nanti.

H.Sarimuda menegaskan kalau kekalahan diMK karena suap 20M terbukti dengan terbuang laki bini di penjara. Fakem sendiri dari tahun 2005 berdiri hingga kini tetap berjalan, meskipun dilapangan hambatan dan kendala sering terjadi. "Padahal Fakem Palembang Darussalam sendiri membantu kinerja pemerintah dibidang sosial, bukan melawan pemerintah, adanya arogansi dan penekanan  terhadap pengurus fakem oleh aparat kelurahan dan kecamatan kepada RT/RW yang terlibat, justru ini membuat kecewa dimasyarakat yang seharusnya menjadi panutan dan contoh atas tindak tanduknya"jelas H.Sarimuda mengakhiri sambutannya.

Selesai pembacaan do'a oleh bapak H.Alimuddin Husni, santap siap bersama dan juga diabadikan dengan foto bareng.Sebelum pulang rombongan H.Sarimuda terlebih dahulu mampir sejenak dikediaman bapak H.Alimuddin Husni yang hanya berjarak beberapa puluh meter. (Adm.08)















Tidak ada komentar:

Posting Komentar