Maret 26, 2017

H.Sarimuda: Maju ke Pilkada Bukan Materi Tapi Nurani Untuk Kota Palembang

H.Sarimuda: Maju ke Pilkada Bukan Materi Tapi Nurani Untuk Kota Palembang

PalembangKu.Maret.26.2017. Banyak sebagian orang berpendapat kekalahan menjadikan cambuk dan pengalaman untuk kedepannya. Dan ada juga yang berpikir mana tak mungkin akan masuk kedalam lobang sama untuk kedua kalinya. Lain halnya dengan pola yang dipikirkan bapak H.Sarimuda pensiunan seorang birokrat, yang punya banyak pengalaman dalam pengembangan dan pembangunan  melalui program programnya yang terbukti kini telah dilanjutkan, dengan konsep konsep pembangunan semasa beliau menjabat di Dinas PU dan Dinas Perhubungan.

Pencalonan dirinya di kepala daerah langsung khususnya untuk kota Palembang, yang sempat terhambat dua kali kekalahan dan satu kali kemenangan beliau di KPU tetapi dirampas di Mahkamah Konstitusi tahun 2013 lalu.

Semangat dan keinginan H. Sarimuda untuk "berbuat dan trus berbuat" demi kemajuan kota Palembang, terbukti ini dalam kegiatan amal sosial yang telah dirintis dan kini tetap berjalan, dari Forum Amal kematian
berubah menjadi Forum Amal Kemanusian (FAKEM) Palembang Darussalam 2012 lalu.

Tingkat untuk penggangguran dikota Palembang saat ini dari tahun ketahun terus bertambah, pembangunan pembangunan tak ada peningkatan yang signifikan. Bahkan pembangunan yang ada saja terkesan kurang pemeliharaan,apalagi mau bertambah, imbuh beliau disela sela silaturahmi dengan warga (10/3) beberapa waktu lalu.

Sosok dan profil Ir.H.Sarimuda,MT di kota Palembang dari seberang ilir hingga seberang ulu, dikenal tak hanya dikalangan politisi, tokoh, ulama, cendikiawan bahkan ditingkat mahasiswa dan pelajar, mulai dari lapisan bawah pun menginginkan untuk Walikota Palembang 2018 nantinya benar benar dari aspirasi rakyat,  "Maju trus H.Sarimuda"  (adm.02)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar