April 28, 2017

H.Sarimuda Hadiri Isra Mi'raj Majelis Taqlim Rohmaniyah

H.Sarimuda Hadiri Isra Mi'raj Majelis Taqlim Rohmaniyah

PalembangKu,April,26,2017.
Masjid Rohmaniyah yang terletak dikelurahan 35 ilir dan 36 Ilir memperingati hari besar Islam Isra Mi'raj (26/4) bersama ibu ibu Pengajian Majelis Taqlim Rohmaniyah yang tergabung dalam 5 Rt. Hadir juga dalam kesempatan tersebut, tokoh agama alim ulama, tokoh masyarakat dan pengurus masjid.

H.Sarimuda dalam kesempatannya menyampaikan terima kasihnya kepada bapak bapak ibu ibu bahwa dikesempatan ini beliau bukannya untuk berkampaye tetapi karena memenuhi undangan dari ibu ibu Pengajian Majelis Taqlim Rohmaniyah untuk bersama sama  memperingati hari besar Islam  ini sekaligus memberikan dukungan secara moril agar 2018 nanti bapak H.Sarimuda dapat meraih kemenangan dipemilukada seperti 2013 lalu.

Dalam ceramah singkatnya Ustadz Drs. AbdullahMZ arti dan makna Isra' Mi'raj bagi muslimin dan muslimah. Kesabaran dalam perjuangan semasa nabi Muhammmad SAW hingga perjalananannya kelangit ketujuh, ditunjukkan malaikat jibril contoh beragam perbuatan manusia didunia sampai bentuk siksaan hukuman sebagai ganjarannya, dan acara ini ditutup dengan doa dan foto bareng. (Adm.08)

                                                                                            


Tidak ada komentar:

Posting Komentar