Dalam sambutannya bapak Munawar selaku tuan rumah,menyampaikan terima-kasih atas kedatangan ketua umum Fakem Palembang Darussalam bapak Ir.H.Sarimuda,MT untuk bertatap muka langsung dengan warga Rt.10. Sebagai hamba Allah,disampaikan juga kami tak lepas dari kekhilapan dan kesalahan dimana pada pemilukada kemaren (2013) kami salah satu pendukung kandidat yang ternyata telah mendzolomi kandidat yang terpilih. Maka untuk kedepannya kami menyadari dan siap mendukung bapak H.Sarimuda untuk kembali mencalonkan diri, dan siap memenangkan kembali memimpin kota Palembang ini dengan amanah, sesuai aspirasi rakyat.
Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama |
Dikesempatan ini juga sebagai tokoh masyarakat sekaligus tokoh agama bapak Ustad H.Burhanuddin mengingatkan bahwa sebagai umat Islam mendoakan semoga kota Palembang diberi pimpinan yang jujur amanah kepada rakyat. "Bila tidak jujur dan membela rakyat bearti dia tidak masuk dalam do'a kami,"imbuhnya.
Diakhir kegiatan halal bil halal silaturahmi ini, H.Sarimuda mengatakan," pejabat itu memang harus jujur dan amanah bagi rakyat. Beliau sedikit menyortir dari AlQuran bahwa "sungguh besar azab (Allah) bagi seseorang apabila dia mengatakan sesuatu tapi dia tidak melakukannya". Jangan mengatakan siap mendukung mendukung tapi ketika saatnya tiba tidak mendukung, yang disambut teriakan Allahu Akbar dari warga. Disinggungnya juga mengenai pelayanan ke masyarakat dimana kalau diatasnya amanah mudah mudahan kebawahnya juga amanah. Beliau juga menegaskan bahwa dirinya dengan mengucapkan bismilah "Siap Maju Di Pemilukada 2018" yang disambut tepuk tangan para warga.
Sebelum santap siang bersama untuk menutup kegiatan ini, pembacaan do'a dipimpin langsung oleh bapak H. Kholik smoga kedepannya kota Palembng ini dipimpin seorang yang amanah dan jujur. Maju trus H.Sarimuda wujudkan Palembang Gemilang 2018 (Adm.03)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar